Ngeri Banyak TKA di Sultra Pakai Visa Wisata untuk Kerja, Menaker Kemana?

Selasa 06-05-2025,09:10 WIB
Reporter : Gatot Wahyu Handono
Editor : Gatot Wahyu Handono

“Ini akan jadi isu besar berikutnya. Kita akan mulai sidak, dan semoga ini bisa memicu kesadaran nasional,” kata Yassierli.

Lebih lanjut, Yassierli menambahkan bahwa pihaknya tengah menyusun peta jalan penguatan pengawasan ketenagakerjaan, termasuk peningkatan kompetensi pengawas tenaga kerja di tingkat daerah.

“Meski mereka bertanggung jawab ke pimpinan wilayahnya masing-masing, kami tetap ingin memastikan pengawasan ketenagakerjaan berjalan optimal,” ujarnya.

Kasus dugaan TKA yang bekerja menggunakan visa wisata di Sulawesi Tenggara menyoroti perlunya pengawasan yang lebih ketat terhadap masuknya tenaga kerja asing.

Pemerintah diharapkan dapat mengambil langkah cepat dan tegas, demi menjaga keadilan bagi tenaga kerja lokal dan menegakkan aturan yang berlaku.

 

Kategori :